JagatBerita.com – Henry Lau baru-baru ini banyak diperbincangkan Netizen Indonesia lantaran kedatangannya ke Indonesia dan berinteraksi dengan beberapa penyanyi Indonesia. Bagi penggemar K-Pop mungkin sudah kenal sosok yang merupakan ‘jebolan’ grup idol Super Junior ini. Bagi yang baru tahu, sebaiknya simak fakta-fakta tentang Henry berikut ini.
Profile Singkat Henry Lau
Meski dikenal sebagai idol Korea Selatan, Henry Lau sebenarya berasal dari Kanada. Ia lahir di Toronto, ibunya berasal dari Taiwan dan ayahnya dari Hong Kong. Idol ini lahir pada 11 Oktober 1989 dengan nama kelahirannya Henry Lau dan nama China-nya Liu Xianhua. Dia punya dua saudara, bernama Clinton dan Whitney.
Henry sudah mahir bermain musik sejak masih kecil. Saat berusia 5 tahun ia suda bisa bermain piano. Pada usia 6 tahun ia mahir bermain biola. Bakat musiknya juga didukung dengan pendidikan tinggi, penyanyi ini menempuh pendidikan di sekolah musik terkenal di Amerika, Berkelee College of Music.
Selain belajar musik ia juga belajar Contemporary Writing. Henry bukan hanya mahir dalam bermusik, ia juga jago bahasa. Penyanyi ganteng ini bisa bicara lancar dalam bahasa Inggris, Mandarin, Korea, Perancis dan Kantonis.
Mulai Karir Musik di 2006
Henry Lau mulai debutnya sebagai idol dibawah naungan S.M Entertainment. Ia memulai karirnya setelah berhasil lolos seleksi S.M. Entertainment Global Audition di Toronto tahun 2006. Ia terpilih diantara 3000 kontestan yang mengikuti audisi pada saat itu.
Henry mahir memainkan alat musik, ia bisa bermain biola piano, drum dan gitar. Saat debut album Super Junior ia memainkan biola. Idol multitalent ini juga tampil sebagai pemain biola yang juga menari di MV Super Junior 2007, Dont Don. Henry sendiri memilih karir sebagai idol lantaran membuatnya bisa bernyanyi, menari dan bermain musik sekaligus.
Pada akhirnya di tahun 2008, ia membuat debtnya sebagai personil Super Junior M. Dalam kontraknya dengan S.M Entertainment Henry bukan hanya masuk sebagai idol, ia juga menjadi penulis lagu dan produser. Ia sudah membuahkan banyak karya lagu untuk berbagai grup di bawah S.M Entertainment.
Menyesuaikan Diri Dengan Budaya Korea
Sebagai pendatang di industri musik Korea Selatan, Henry tentunya juga perlu melakukan banyak penyesuaian dengan budaya setempat. Ia tidak suka makanan pedas. Saat awal tinggal di Korea selama setahun ia hanya makan sup ayam.
Saat baru pindah ke Korea, Henry bertemu pertama kalinya dengan personil Super Junior. Ia tidak memahami keakraban di antara personil ini. Mereka terbiasa menepuk pantat sesama rekannya. Ia berpikir bahwa grup ini adalah gay. Lalu saat bertemu Heechul pertama kali dengan rambut panjang dan “wajah cantik”, ia berpikir personil Super Junior ini adalah transgender.
Menjajal Karir Akting
Henry memulai debut aktingnya di tahun 2009 dengan peran cameo. Ia membintangi sejumlah drama televise populer seperti, Oh My Venus. Kemampuan aktingnya ini membuatnya mendapat banyak peran di berbagai film.
Ia sempat beradu akting dengan Michelle Yeoh di film drama tahun 2013, Final Recipe. Di 2019, ia mendapatkan peran di film Hollywood Dog’s Journey. Lalu di 2020-2021, ia juga membintangi film aksi fantasi, Double World.
Meninggalkan S.M. Entertainment
Henry memilih meninggalkan S.M Entertainment saat kontraknya berakhir di tahun 2018 lalu. Ia membangun agency sendiri bersama saudaranya, Clinton. Dan karirnya di dunia entertainment selanjutnya dikembangkan di bawah agency Monster Entertainment Group ini.
Sepanjang karirnya sebagai soloist di agency pribadinya ini, ia berhasil meraih sukses dengan merajai musik Spotify di tahun 2018 hingga 2019. Ia juga berhasil mengembangkan karir filmnya.